CATATANSENJANEWS.COM | Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Utara (Sulut) kembali menunjukkan peran mereka sebagai penyangga utama ekonomi rakyat di Bumi Nyiur Melambai.
Gubernur Sulut, Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus (YSK), menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di Halaman Kantor Gubernur Sulut, Senin (22/12/2025).
Pada kesempatan itu, Dirinya menegaskan, Gerakan Pangan Murah bukan sekadar agenda seremonial, melainkan bentuk nyata keberpihakan pemerintah kepada rakyat.
"Pemerintah tidak boleh hanya berperan sebagai regulator, tetapi juga harus hadir sebagai solusi atas persoalan ekonomi masyarakat, terutama dalam menjaga daya beli di tengah tekanan ekonomi global dan nasional," ujarnya.
"Kegiatan ini adalah bukti bahwa negara hadir. Kita ingin memastikan masyarakat tetap bisa memenuhi kebutuhan pokoknya dengan harga yang wajar dan terjangkau," lanjutnya.